Pakai apa saja yang mudah di dapat contohnya sebuah jas, bantal, selimut yang dilipat, majalah, ataupun barangkali beberapa surat kabar yang dilipat bersama-sama. Semuanya berguna sebagai bidai darurat. Cabang-cabang dari pohon, payung, tongkat, alat logam, gagang sapu, papan lembar. Apa saja boleh dipakai dalam keadaan darurat. Maksud utama ialah menahan tulang untuk dapat mencegah gerakan yang tidak perlu.

Jagalah agar bidai yang kena dengan kulit dilapisi baik-baik. Untuk maksud ini pakailah bahan yang lunak. Sokonglah anggota badan yang retak dengan memakai sebuah bandul atau alat lain yang dapat digunakan.

Jika punggung sikorban yang patah, Pakailah daun pintu atau carilah sebuah papan yang lebar. Supaya anda dapat membawa dia dengan selamat. Taruhlah papan itu disampingnya dan gulingkanlah dia perlahan-lahan ke atas papan. Berhati-hatilah, Jangan sampai membengkokkan punggungnya. Sesudah itu ia dapat dibawa kerumah sakit yang terdekat.


diambil dari buku:
Cliffoed R. Anderson. M.D. Petunjuk Modern Kepada Kesehatan.