Apakah Anda tergolong diantara orang-orang yang selalu merasa susah tentang berat badan? Sukarkah bagi anda untuk mempertahankan berat badan yang normal? Kalau demikian, artikel ini ditunjukkan buat anda, dan kepada semua orang yang menemui kesulitan dalam memjaga barat badan yang tepat.

2500 tahun yang silam Hippocrates, “bapak ilmu kedokteran,” dan seorang penyelidik yang ahli, memperhatikan bahwa “orang-orang gemuk meninggal dengan tiba-tiba!” hal ini masih benar dewasa ini. Tentu saja bukan dalam segala hal, tetapi kematian yang mendadak sering terjadi pada orang gemuk sehingga para dokter terpaksa member nasehat. Terutama sekali hal ini banyak terjadi pada orang malas dan yang terus-menerus bertambah berat badannya. Dengan kata lain, makin panjang lilit pinggang, makin pendek usia anda! Ya, penting sekali memperhatikan berat badan, dengan tidak membiarkan diri menjadi terlalu kurus atau terlalu gemuk, melainkan berusaha mempertahankan berat yang diinginkan.

Kebanyakan anak muda belasan tahun, jika mereka sehat dan aktif, mempunyai berat badan yang agak sesuai dengan besar badan dan umur. Mengapa banyak dari mereka berubah bila mereka menjadi lebih tua? Biasanya karena mereka tidak lagi segiat seperti semula. Mungkin anda pernah memperhatikan berapa banyak atlit meninggalkan bidang olahraga sebelum mereka mencapai usia tigapuluhan tahun. Mereka sudah terlalu tua untuk olahraga. Hal ini lebih azim dialami oleh orang kebanyakan.

Perubahan seiring terjadi pada akhir usia 20 tahunan, dan mengurangi kesesuaian tubuh seseorang. Kebiasaan malas mulai menjalar bila seseorang hilang kecakapannya untuk berlari, berenang atau kagiatan lain yang menyehatkan. Meskipun sudah diberi peringatan oleh alam, mereka tidak henti-hentinya makan seenaknya saja, menambah berat badan yang tidak perlu dan akhirnya kehilangan berat badan yang diingini. Sangat disesalkan bila seorang menukar badan yang tampan dimasa muda dengan perawakan badan yang gemuk , berperut gendut, dan tidak menarik.


Bahaya Kelebihan Berat badan

Tetapi, mungkin anda mengatakan, “bukankah kebanyakan orang gemuk kelihatan agak gembira dan peramah?” ya, hal itu benar juga. Biasanya mereka gembira dan mudah bergaul, tetapi mereka masih kelebihan berat badan. Umumnya banyak factor yang menyebabkan sehingga mereka terlampau gemuk. Tetapi dan banyak hal salah satu sebab ialah mereka makan lebih dari kebutuhan mereka yang sebenarnya. Dengan kata lain, berat tambahan disebkan oleh makanan tambahan

Sangat mengherankan kalau kita memikirkan tentang perubahan yang akan terjadi pada perawakan kita yang tampan dan muda hanya oleh makan sedikit kalori tambahan tiap hari lebih dari yang kita perlukan. Sebagai contoh, jika anda makan hanya sepotong roti extra sehari lebih dari yang anda perlukan, anda terus menerus anda berbuat demikian selama 5 tahun, anda akan menambahkan kira 20 kg pada berat badan anda dan dalam sepuluh tahun kira-kira 40 kg. tetapi kesulitannya tidak hanya sampai di situ, sekali-kali tidak.

Semua lemak tambahan ini memberi beban pada jantung, ginjal, hati, dan juga pada persendian yang memikul berat badan, seperti panggul, lutut, dan mata kaki. Ini berarti bahwa badan anda lebih lekas rusak karena menanggung semua berat tambahan ini. Kalori yang berlebih-lebihan itu dapat membawa kepada kematian. Anda sendiri sedang memperpendek hidup anda di meja makan. Inilah suatu hal yang perlu anda pikirkan.




diambil dari buku tentang:
Petunjuk Modern Kepada Kesehatan.